Magelang, 09 Februari 2024 - Mahasiwa KKN TIM I UNDIP Periode 2023-2024, Laurensius Julian Irawan, dari Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik 2020 telah melaksanakan program kerja monodisiplin dalam rangka Kuliah Kerja Nyata sebagai salah satu implementasi hasil studi perkuliahan. Program kerja yang diangkat adalah “Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja serta Ergonomi di UMKM Kripik Singkong ”. Dalam program kerja tersebut, Laurensius Julian telah mengadakan pendampingan identifikasi risiko dan potensi bahaya serta pembuatan prosedur keamanan dan kesehatan bagi UMKM Keripik Singkong di Dusun Kembangsari. Sasaran dari program kerja ini adalah pelaku UMKM Keripik Singkong di Dusun Kembangsari, Desa Gejagan.
Kegiatan ini diawali dengan survei yang memperlihatkan bahwa kurang diperhatikannya kesejahteraan pekerja, kualitas dan keamanan produk serta efisiensi dan produktivitas. Kegiatan sangat diperlukan di berbagai usaha untuk meningkatkan keselamatan kerja dalam menghadapi kondisi darurat. Kegiatan ini dilakukan dengan mengidentifikasi risiko di setiap tahapan produksi, kemudian dilakukan pemetaan risiko. Risiko risiko yang telah dipetakan akan dikalikan sehingga akan terdeteki risiko yang paling tinggi. Risiko yang paling tinggi ini harus ditaggulangi pertama karena merupakan risiko yang paling bahaya. Penanggulangan risko juga harus berdasarkan setiap tahapan pada proses yang dilakukan, karena setiap proses yang dilakukan risiko yang muncul berbeda beda sehingga penanggulangannya pun juga berbeda beda. Penanggulangan risiko pada Keripik Singkong ini diperlukan karena sesuai dengan harapan pemilik usaha bahwa kedepannya ingin melebarkan sayap dalam dunia bisnis sehingga identifikasi risiko dan penanggulangan risiko sangat diperlukan apabila diperluas tempat produksinya.
Hasil nyata dari kegiatan ini adalah adanya modul yang berisi panduan keselamatan kerja, identifikasi dan pemetaan risiko serta teori teori mengenai K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja). Dengan adanya leaflet ini diharapkan dapat membantu UMKM Keripik singkong dalam memperkirakan keselamatan dan kesejahteraan pekerjanya. Hal ini juga disesuaikan dengan kegiatan pada usaha UMKM Keripik Singkong, dimana untuk kedepannya usaha keripik Singkong ini ingin melebarkan sayapnya di dunia bisnis.